Kualitas bahan jersey sangat berpengaruh pada kenyamanan pemain saat bertanding. Pasti anda pernah merasakan jersey yang anda pakai terasa tidak nyaman seperti lengket di badan maupun jersey yang mudah terbuka saat tertiup angin. Pasti anda akan merasa risih dan membuat anda tidak fokus saat bermain. Dari hal inilah anda harus berpikir dua kali untuk membuat jersey yang hendak dipakai nanti.
Kualitas Bahan Jersey di Spirit Konveksi
Spirit konveksi merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pembuatan jersey futsal dan sepak bola, kaos, polo, seragam olahraga dan lain-lain. Kami sebagai konveksi terbaik akan memberikan beberapa tips untuk anda sekalian yang masih bingung untuk memilih kualitas bahan jersey. Tidak hanya jersey saja di spirit konveksi juga membuat kaos, polo, seragam olahraga dan lainnya, akan kami berikan tips dalam memilih kualitas bahan kaos, polo, seragam olah raga di lain kesempatan. Jika anda masih bingung untuk memilih kualitas bahan jersey terbaik silahkan hubungi customer service kami.
Tips untuk memilih kualitas bahan jersey
Bahan Dryfit
Salah satu alasan mengapa dipilih bahan dryfit yaitu umumnya akan membuat penggunanya tetap nyaman dan mudah bergerak saat melakukan aktivitas. Tidak hanya itu saja bahan dryfit juga memungkinkan penggunanya untuk dapat mengontrol kondisi keringat ditubuhnya.
BACA JUGA : Bagaimana kriteria Jersey yang baik dan nyaman dipakai
Keunggulan Dry fit
a. Pakaian dryfit memiliki karakteristik yang lentur meski sifat kainnya yang lumayan tebal.
b. Kain dryfit juga dikenal mudah kering dan sejuk bila digunakan ketika cuaca sedan panas.
c. Bahannya tebal sehingga kuat dan tahan lama ketika terkena gesekan.
d. Kain dryfit dikenal memiliki pori-pori kain yang lumayan besar dimana fungsi utama dar pori-pori ini adalah untuk mengalirkan sirkulasi udara yang membuat keringat cepat menguap. Hal inilah yang membuat kain dryfit semakin populer dikalangan para atlet olahraga dan sport apparel.
Bahan Serena
Kain serena sering digunakan untuk membuat jersey futsal, sepakbola, dan lain-lain. Kain serena termasuk kain yang memiliki elastisitas tinggi. Keelastistasan bahan serena tersebut mampu menghasilkan jersey yang nyaman digunakan karena pemakai bisa bergerak bebas saat berolahraga.
Kelebihan Serena
a. Elastis.
Jersey yang terbuat dari bahan serena sangat elastis sehingga bisa menyesuaikan bentuk tubuh dan pergerakan pengguna. Jersey berbahan serena juga cenderung tipis sehingga ringan saat dipakai dan tidak mengganggu pergerakan pemakai saat berolahraga. Selain itu, bahan ini memiliki tekstur yang padat sehingga nyaman saat digunakan.
b. Bisa disablon.
Jersey yang terbuat dari bahan serena memiliki permukaan yang halus, tipis dan licin. Karakteristik permukaan kain tersebut memungkinkan teknik sablon bisa diaplikasikan pada jersey berbahan serena. Sablon yang diterapkan di bahan serena akan menghasilkan pewarnaan yang bagus dan detail.Oleh karena itu, jersey berbahan serena lebih cocok diberi ornamen sablon daripada dibordir.
Hal-hal yang saya sampaikan di atas adalah beberapa tips dalam memilih kualitas bahan jersey. Semoga tips yang saya sampaikan bermanfaat bagi anda. Jika ingin tahu tempat jual baju futsal / bikin jersey futsal / tempat bikin kaos atau konveksi polo bordir bisa sms kami di :
Untuk Info lebih lengkap silahkan hubungi admin kami di : 0856 0215 4485
klik logo whatsapp untuk live chat